Album Foto

Tetap Berjuang dan jangan menyerah !!! . Cobalah lakukan yang terbaik
Kita tidak wajib menjadi lebih baik dari orang lain, akan tetapi kita wajib menjadikan diri kita lebih baik dari hari ini, esok dan seterusnya
ini memang tidak mudah untuk di kerjakan (akan tetapi sulit bukan berarti tidak mungkin bisa di tuntaskan)
Bila kamu tidak mampu menahan susah nya belajar Maka kamu harus kuat menahan pedihnya kebodohan
Belajar itu memang pahit, tapi percayalah akhirnya akan berbuah manis.

Konfigurasi 4G cell tower Service pada cisco packet tracer

 Analogi Jaringan selular

Praktek minimal pada cisco versi 7 ke atas


Membuat service wireless 3G/4G Cell Tower service menggunakan Central Office Server dan Cell Tower. Central Office Server menyediakan service untuk 3G/4G sedangkan Cell Tower digunakan untuk menyebarkan service 3G/4G tersebut.


Topologi


Langkah-Langkah
1. Pertama masuk ke router0, lalu ubah ip address interface fastethernet 0/0 dan 0/1.
Router>enable
Router#configure terminal 
Router(config)#interface fastEthernet 0/0
Router(config-if)#ip address 192.168.1.1 255.255.255.0
Router(config-if)#no shutdown 
Router(config-if)#exit

Router(config)#interface fastEthernet 0/1
Router(config-if)#ip address 192.168.2.1 255.255.255.0
Router(config-if)#no shutdown 

2. Lalu masuk ke konfigurasi ip dari pc0, lalu ubah ip address pc0.


3. Lalu masuk ke Central Office Server0, ubah ip address backbone.


4. Masih pada Central Office Server0 Kemudian masuk ke menu Cell Tower, ubah ip address dari cell tower.

5. Setelah itu masuk ke menu Settings, lalu ubah nama provider.


6. Masuk ke device Cell Tower0, kemudian ubah nama provider sesuai dengan nama provider yang dimasukkan di Central Office Server0.

7. Lalu masuk ke device Smartphone0, kemudian masuk ke menu 3G/4G Cell1 dan masukkan nama provider sesuai dengan nama provider dari Cell Tower0 setelah itu tekan enter.

8. Lalu masuk ke device Tablet PC0, kemudian masuk ke menu 3G/4G Cell1 dan masukkan nama provider sesuai dengan nama provider dari Cell Tower0 setelah itu tekan enter.

9. Lalu coba ping semua device, maka akan menghasilkan successful.. Jika tidak successful, coba ulangi proses ping.