Album Foto

Tetap Berjuang dan jangan menyerah !!! . Cobalah lakukan yang terbaik
Kita tidak wajib menjadi lebih baik dari orang lain, akan tetapi kita wajib menjadikan diri kita lebih baik dari hari ini, esok dan seterusnya
ini memang tidak mudah untuk di kerjakan (akan tetapi sulit bukan berarti tidak mungkin bisa di tuntaskan)
Bila kamu tidak mampu menahan susah nya belajar Maka kamu harus kuat menahan pedihnya kebodohan
Belajar itu memang pahit, tapi percayalah akhirnya akan berbuah manis.

Materi ASJ 01 : Layanan DHCP Server dan DHCP Client

DHCP Server dan DHCP Client

Dynamic Host Configuration Protocol (DHCP) merupakan service yang memungkinkan perangkat dapat mendistribusikan/assign IP Address secara otomatis pada host dalam sebuah jaringan. Cara kerjanya, DHCP Server akan memberikan response terhadap request yang dikirimkan oleh DHCP Client.

Selain IP Address, DHCP juga mampu mendistribusikan informasi netmask, Default gateway, Konfigurasi DNS dan NTP Server serta masih banyak lagi custom option (tergantung apakah DHCP client bisa support).

Mikrotik dapat digunakan sebagai DHCP Server maupun DHCP Client atau keduanya secara bersamaan. Sebagai contoh, misalnya kita berlangganan internet dari ISP A. ISP A tidak memberikan informasi IP statik yang harus dipasang pada perangkat kita, melainkan akan memberikan IP secara otomatis melalui proses DHCP.

Intinya DHCP-Server adalah mesin yang berupa komputer / router yang bertugas mendistribusikan / menyalurkan IP secara otomatis kepada komputer/laptop/HP client sehingga komputer kita tidak perlu melakukan pengisian IP secara manual.

Sedangkan DHCP client adalah Komputer / HP kita yang mendapatkan IP dari mesin DHCP-Server.